Dokumen-Dokumen Penting Yang Kerap Disepelekan


Dokumen-dokumen penting yang kerap disepelekan - setiap orang pasti memiliki dokumen-dokumen penting tapi tidak semua orang bisa menjaganya dengan baik, kita baru merasa bahwa dokumen-dokumen tersebut penting saat kita memerlukanya.

Jangan sepelekan dokumen-dokumen penting ini dengan menaruhnya sembarangan, dibawa dengan sembarangan, dititipkan keorang dengan sembarangan pula, sebab kalo udah ilang baru deh nyesek dan pusing campur aduk.

Berikut ini adalah dokumen-dokumen penting yang kerap disepelekan yang seharusnya kalian jaga dan simpan dengan baik agar saat kalian membutuhkannya tidak perlu susah-susah pusing tujuh keliling mencarinya.

  1. Ijazah (SD/Sederajat, SMP/Sederajat, SMA/Sederajat, Perguruan Tinggi milik Bapak, Istri, dan Anak)
  2. Sertifikat (Rumah, Tanah, Pendirian Perusahaan, SIUP & NPWP perusahaan, Asuransi Rumah & Kendaraan, Kursus, Pelatihan, Workshop, Penghargaan, Seminar)
  3. Akte Lahir baik Bapak, Anak, Istri
  4. Akta Nikah dan Buku Nikah
  5. BPKB Kendaraan Bermotor
  6. Surat Perjanjian (Kerjasama Investasi, Kerjasama Bisnis, Penyelesaian Konflik/Hukum, Kredit)
  7. Buku Tabungan 
  8. Kartu Keluarga
  9. Surat Ijin Mengemudi
  10. Kartu Tanda Penduduk
  11. Kartu Garansi
  12. Bukti Lunas (Nota, Kwitansi, dll)
  13. Nota Hutang
  14. Transkip Nilai Perguruan Tinggi
  15. Lisensi Keprofesionalan
  16. dll

Baca Juga :

Karakteristik Pimpinan Perusahaan Sukses

Cara Ampuh Memotivasi diri Sendiri


Dokumen-dokumen tersebut diatas adalah dokumen-dokumen yang hampir semua orang miliki dan tentunya sangat penting. Semua dokumen tersebut harus benar-benar dijaga dari berbagai kemungkinan seperti terjatuh dijalan saat di bawa, lupa naruh, terbakar, hanyut terbawa banjir, hilang diambil orang, dimakan rayap, dan kemungkinan lainya.

Kalo tips dari senoworker.com untuk menjaga dokumen-dokumen penting tersebut agar terhindar dari kemungkinan-kemungkinan diatas adalah dengan:

  • Sewa deposit box di Bank (biayanya terjangkau kok), deposit box adalah layanan sewa loker penyimpanan di bank dengan tingkat keamanan tinggi.
  • Simpan dirumah dengan perlakuan khusus seperti ditempatkan di lokasi yang aman dari pencurian, kebakaran, banjir, dan rayap.
  • Saat dibawa, pastikan tas, koper, amplop, map, atau yang sejenisnya dalam keadaan baik (tidak bolong, sobek, rusak) pastikan juga bisa menjaga dokumen dari air, api, dan benda tajam. selain itu pastikan dokumen selalu ada dalam jangkauan dan pengawasan anda, sampai tempat maupun tujuan yang telah ditentukan.
Tips ini tidak lain dan tidak bukan adalah beerbagi informasi berkenaan dokumen penting dan cara menjaganya agar kita terhidar dari berbagai kerugian yang ditimbulkan saat dokumen-dokumen penting tersebut bermasalah. 

Bukankah mencegah lebih baik daripada mengobati?

Semoga tips dan informasi sederhana ini bermanfaat bagi pembaca sekalian, share juga ya jika memang informasi ini perlu diketahui orang banyak. 

Baca Juga : 

Pengertian Dan Pentingnya Self Awareness (Kesadaran Diri)

Pentingnya Goal Setting dan Cara Membuatnya

5 Soft Skill Penting Untuk Masa Depan

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.